Jasa Desain Rumah Modern Vinolia
ARSITEKA | Jasa Maket Diorama
jl. Danau Tondano II No, 193, Abadijaya, Sukmajaya, Depok Jawa Barat08121-3301-464
Klien :. Ir. Achmad Fahmi Thanthawi
Kontraktor :. Tri Yuliarso
Tahun Proyek :. 2007
Lokasi Proyek :. Jl. Vinolia RT 01/05 - Malang
Gaya Arsitektur :. Minimalis
Luas Lahan :. 512 m2
Tipe Rumah :. 200 m2
Ruang-Ruang :. Teras depan & samping, Ruang Tamu, Ruang Keluarga, Ruang Santai, Ruang Makan, Dapur, Musholla, Gudang, Kamar Tidur Utama dg Kamar mandi dalam, 2 Kamar Tidur Anak dg kamar mandi di tengahnya, Kamar Pembantu dg kamar mandi sendiri, Tempat cuci, Tempat jemur, dan Carport.
Sisa tanahnya masih banyak, terdapat pohon mangga di depan teras samping yg lumayan tinggi, sehingga menambah teduh dan sejuk di dalam Ruang Santai dan Ruang Keluarga.
Diantara Ruang Tamu dan Ruang Keluarga dipisah dengan sekat non-permanen, sehingga ketika ada kegiatan yg membutuhkan perluasan ruang maka sekat tersebut bisa dilepas (konsep fleksibilitas ruang).
Kusen jendela dan pintu menggunakan bahan kayu Nyatoh, begitupun daun pintu dan daun jendela. Tekstur kayu Nyatoh hampir sama dengan kayu Kamper, namun warna mentahnya lebih merah, dan tidak lebih keras daripada kayu Kamper, namun kelas kayu Nyatoh masih di atas kayu Meranti, harganyapun lebih murah daripada kayu Kamper dan lebih mahal daripada kayu Meranti.